Pelatihan Instruktur Daerah (Inda) Survei Pertanian Terintegrasi 2021 (SITASI 2021) - News - BPS-Statistics Indonesia Sulawesi Utara Province

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2025 telah tersedia pada link berikut

Integrated Statistical Services BPS Sulawesi Utara, 17 Agustus Street, Manado, Sulawesi Utara email : bps7100@bps.go.id, Office Hour 08.00 s/d 15.30 GMT+8

Pelatihan Instruktur Daerah (Inda) Survei Pertanian Terintegrasi 2021 (SITASI 2021)

Pelatihan Instruktur Daerah (Inda) Survei Pertanian Terintegrasi 2021 (SITASI 2021)

September 6, 2021 | BPS Activities


Senin, 6 September 2021. Pada tanggal 31 Agustus 2021 – 3 September 2021, BPS Provinsi Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan Pelatihan Instruktur Daerah (Inda) Survei Pertanian Terintegrasi 2021 (SITASI 2021). SITASI merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan di Indonesia sebagai implementasi atas rekomendasi Badan Pangan Dunia (FAO) agar negara-negara di dunia melaksanakan Agricultural Integrated Survey (AGRIS) untuk keterbandingan kondisi pertanian global di seluruh dunia. SITASI merupakan survei yang dilaksanakan oleh Fungsi Statistik Produksi BPS Provinsi Sulawesi Utara. Kondisi Pandemi Covid-19 mendorong kegiatan pelatihan bertransformasi ke dalam pelatihan daring (online). Walaupun kegiatan pelatihan dilaksanakan secara online, peserta pelatihan tetap aktif dan antusias dalam mengikuti pembelajaran dan diskusi materi. Pelatihan dilaksanakan dalam 2 tahapan, yaitu pembelajaran mandiri yang dilaksanakan tanggal 30 Agustus 2021 dan pembelajaran dalam kelas interaktif pada tanggal 31 Agustus 2021 – 3 September 2021. Peserta Pelatihan Inda SITASI 2021 diikuti oleh 54 peserta yang terdiri atas; 2 peserta sebagai pendamping dari BPS RI, 6 peserta dari BPS Provinsi Sulawesi Utara, dan 46 peserta dari BPS Kabupaten/Kota. Peserta Pelatihan dari BPS Kabupaten/Kota terdiri dari 20 peserta Calon Inda, 11 peserta Supevisor Kab/Kota, dan 15 peserta Admin Kab/Kota.
Kegiatan Pelatihan Inda SITASI 2021 ini dibuka secara resmi oleh Koordinator Fungsi Statistik Produksi BPS Provinsi Sulawesi Utara, Sirly Catharina Worotikan, SE., M.SI dan ditutup secara resmi oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra, SST., M.Ec.Dev. Dalam sambutannya, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara menyampaikan pesan kepada peserta bahwa pertanian merupakan backbone pada masa pandemi Covid-19 saat ini, oleh karena itu, diharapkan BPS dapat menggaungkan data statistik pertanian yang lebih komprehensif dan berkualitas. Data statistik pertanian yang komprehensif diperlukan untuk mendukung program sustainable development atau program pembangunan berkelanjutan. SITASI merupakan kegiatan besar BPS di Bidang Pertanian yang diharapkan dapat memotret dan menyajikan perubahan pola tanam maupun perubahan pengelolaan produksi pertanian. SITASI dapat menjadi salah satu upaya memperkuat data statistik pertanian, sehingga diharapkan para Instruktur Daerah memiliki semangat yang sama dalam membesarkan dan mengembangkan data statistik pertanian BPS.
Pelatihan Inda SITASI 2021 memiliki tujuan untuk memberikan pembelajaran dan pembekalan kepada peserta terkait metodologi, konsep dan definisi serta teknis pelaksanaan kegiatan SITASI 2021. Dengan penguasaan metodologi, konsep dan definisi serta teknis pelaksanaan kegiatan yang baik, diharapkan Inda yang dilatih dapat mentransfer ilmu kepada petugas lapangan melalui pelatihan petugas lapangan SITASI 2021 yang akan dilaksanakan di Kabupaten/Kota.
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia