29 April 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya
Kamis, 29 April 2021. Dalam
sebulan, BPS Provinsi Sulawesi Utara melakukan rilis data ekspor impor sebanyak
2 (dua) kali. Rilis awal bulan dilakukan untuk merilis angka tetap kondisi 2
(dua) bulan sebelumnya, sedangkan rilis tengah bulan dilakukan untuk merilis
angka sementara kondisi 1 (satu) bulan sebelumnya. Data ekspor dikumpulkan
berdasarkan dokumen Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB) yang diisi oleh eksportir
dan data impor dikumpulkan berdasarkan dokumen Pemberitahuan Impor Barang (PIB)
yang diisi oleh importir.
Dalam
rangka konfirmasi dan konsolidasi data perdagangan luar negeri, Pada hari Kamis
tanggal 29 April 2021, Tim Kantor Bea Cukai Manado melakukan kunjungan kerja ke
BPS Provinsi Sulawesi Utara. Tim Kantor Bea Cukai Manado dipimpin langsung oleh
Kepala Bea Cukai Manado, M. Anshar. Tim Bea Cukai Manado diterima secara
langsung oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra, SST, MEcDev di
Ruang Konsultasi Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Provinsi Sulawesi Utara.
Dalam pertemuan tersebut dibahas mengenai data perdagangan luar negeri Provinsi
Sulawesi Utara.
M.
Anshar berharap BPS Provinsi Sulawesi Utara dapat menyajikan data ekspor impor
Provinsi Sulawesi Utara secara rinci baik yang dilakukan secara langsung
ataupun tidak langsung. Data terinci ini sangat membantu Kantor Bea Cukai untuk
mendapatkan gambaran secara menyeluruh terhadap kondisi perdagangan luar negeri
Provinsi Sulawesi Utara. Selain itu, M Anshar juga menyatakan bahwa Kantor Bea
Cukai Manado mempunyai komitmen yang kuat dalam rangka meningkatkan ekspor
produk Sulawesi Utara secara langsung dari Manado ke Negara tujuan.
Pada
kesempatan tersebut, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra menyambut
baik harapan Kantor Bea Cukai Manado terkait penyajian data ekspor impor
tersebut. Asim Saputra berencana akan mengadakan konsolidasi data ekspor impor secara
rutin bulanan antara BPS Provinsi Sulawesi Utara dengan Kantor Bea Cukai Manado.
Kegiatan konsolidasi data tersebut merupakan wujud nyata dari kolaborasi antara
BPS Provinsi Sulawesi Utara dengan Kantor Bea Cukai Manado dalam rangka
meningkatkan kualitas data sektoral di Provinsi Sulawesi Utara. BPS Provinsi
Sulawesi Utara sebagai penyedia data statistik berkualitas mempunyai komitmen yang
tinggi agar data yang dihasilkan dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya
bagi pengguna data.
Berita Terkait
Konsultasi Statistik Kanwil Dirjen Bea Cukai Sulawesi Bagian Utara
Kunjungan Kerja Tim Bea Cukai Manado ke BPS Provinsi Sulawesi Utara
Kunjungan Kanwil Dirjen Bea Cukai Sulawesi Utara
Konsultasi Statistik Balai Besar POM di Manado
Konsultasi Pemkot Manado terkait Penyelenggaraan SDI di Kota Manado
Kunjungan Kerja Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Manado
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut