Rapat Koordinasi Penguatan Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2025 telah tersedia pada link berikut

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Sulawesi Utara, Jalan 17 Agustus, Manado, Sulawesi Utara email: bps7100@bps.go.id, Jam Pelayanan: 08.00 s/d 15.30 WITA

Rapat Koordinasi Penguatan Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial

Rapat Koordinasi Penguatan Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial

29 Oktober 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Kamis 28 Oktober 2021, bertempat di Grand Whiz Hotel Manado, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, bapak Asim Saputra, SST., M.Ec.Dev menjadi salah satu narasumber dalam acara Rapat Koordinasi Penguatan Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial tingkat Provinsi Sulawesi Utara yang diselenggarakan oleh Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Utara.

Tujuan dari acara ini yaitu untuk mengoptimalkan penguatan penanggulangan kemiskinan dan perlindungan sosial di Provinsi Sulawesi Utara.

Acara dibuka oleh Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat, Ir. Fereydi Kaligis, MAP, yang dalam hal ini mewakili Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara.

Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara membawakan materi mengenai Potret Kemiskinan Sulawesi Utara. Dalam paparannya, beliau menjelaskan metode pengukuran kemiskinan BPS yaitu Garis Kemiskinan. Berdasarkan data Susenas, Garis Kemiskinan Sulawesi Utara Maret 2021 adalah sebesar 410.805. Garis Kemiskinan terus meningkat seiring dengan perkembangan inflasi. 
Selanjutnya, dijabarkan pula mengenai persentase penduduk miskin perkotaan dan perdesaan. Persentase Penduduk Miskin Sulawesi Utara turun 0,01 persen poin dari 7,78 persen pada September 2020 menjadi 7,77 persen pada Maret 2021. Berdasarkan data-data yang disajikan dilakukan diskusi terkait evaluasi program penanggulangan kemiskinan seperti bantuan sosial dan program lainnya agar secara efektif dapat menurunkan angka kemiskinan di Sulawesi Utara.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik