Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi Pendataan Lengkap KUMKM 2022 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2025 telah tersedia pada link berikut

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Sulawesi Utara, Jalan 17 Agustus, Manado, Sulawesi Utara email: bps7100@bps.go.id, Jam Pelayanan: 08.00 s/d 15.30 WITA

Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi Pendataan Lengkap KUMKM 2022

Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi Pendataan Lengkap KUMKM 2022

11 Maret 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Jumat, 11 Maret 2022 bertempat di Ruangan Aula Dinas Koperasi UKM Provinsi Sulawesi Utara, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra menjadi narasumber pada Rapat Koordinasi Tingkat Provinsi Pendataan Lengkap KUMKM 2022. Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Ronald Sorongan juga dihadiri oleh perwakilan dari beberapa instansi terkait pemerintah kabupaten/kota. Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala BPS Kota Manado, Kepala BPS Kabupaten Minahasa Selatan dan Kepala BPS Kabupaten Minahasa Utara. Dalam sambutannya Ronald Sorongan menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan PL-KUMKM, menindaklanjuti amanat Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia, Kementerian Koperasi Usaha Kecil dan Menengah telah melaksanakan MoU dengan BPS untuk menunjang kegiatan ini. Materi yang disampaikan Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara dalam Rakor kali ini adalah tentang Strategi Besar Pendataan UMKM Provinsi Sulawesi Utara, menurut Asim Saputra hal-hal penting yang perlu diperhatikan antara lain Seleksi Petugas, dimana petugas tidak hanya menguasai materi tapi juga harus memiliki dedikasi, soft skill dan etos kerja yang baik, mengingat pendataan berlangsung kurang lebih selama lima bulan, selain itu Pelatihan (ToT) yang paripurna, instrument pendukung dan tidak kalah pentingnya evaluasi dan mitigasi perlu diperhatikan di setiap tahapan untuk segera dapat ditindaklanjuti. Langkah-langkah mitigasi perlu dirancang terutama tren penyebaran covid yang masih tidak menentu. Dalam diskusi dan tanya jawab Kepala BPS Kabupaten/Kota yang hadir menyatakan siap mendukung kegiatan PL-KUMKM 2022 dan akan segera berkoordinasi dengan Dinas Koperasi setempat.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik