22 Maret 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selasa, 22 Maret 2022 Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara Asim Saputra, SST, M.Ec.Dev menerima kunjungan Kepala Bappeda Kota Bitung Drs. Sifri Mandag, M.Si dan Kepala Dinas Kominfo Kota Bitung Theodorus Rompas, ST, ME dalam rangka pelaksanaan Implementasi For D One Kota Bitung. Dalam kesempatan ini kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara memaparkan pentingnya implementasi penggunaan aplikasi For D One dalam portal satu data Kota Bitung demi menunjang terlaksananya Satu Data Indonesia (SDI), dimana satu data adalah sebuah gagasan program dari pemerintah yang dituangkan dalam Perpes 39 Tahun 2019 untuk meningkatkan efektifitas pengambilan kebijakan dengan berdasarkan data. Melalui Welcome Speech Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara menyampaikan Kunci perencanaan pembangunan akan semakin kuat kalau data sudah terintegrasi. Data indikator strategis yang dirilis oleh BPS inline dengan data-data dari OPD.
Kegiatan yang berlangsung di Aula BPS Provinsi Sulawesi Utara berjalan dengan lancar, dimana pemerintah Kota Bitung sangat antusias dalam pelaksanaan kegiatan ini. Kepala Bappeda Kota Bitung dalam sambutannya sangat mengapresiasi peran serta BPS untuk Kota Bitung dalam hal data. Dalam kegiatan ini juga disampaikan hal-hal yang harus dilaksanakan sebagai penduan dalam Implementasi For D One yaitu dengan memegang 4 prinsip satu data Indonesia yaitu memenuhi standart, memenuhi kaidah interoperabilitas data, menggunakan kode referensi atau data induk, memiliki metadata. Menurut informasi yang disampaikan Kadis Kominfo bahwa Pemerintah Kota Bitung sudah membangun portal satu data, maka melalui pertemuan ini diharapkan terjalin integrasi antara BPS Provinsi Sulawesi Utara melalui BPS Kota Bitung dan Pemerintah Kota Bitung dan BPS akan mendorong ada kelurahan cantik di Kota Bitung sehingga langkah Bitung sebagai smart city dapat segera kita wujudkan tutur Asim Saputra.
Berita Terkait
Launching For D One dan SatuDataSulut
Launching Aplikasi Forum Data Online (For D One)
Konsultasi Aplikasi For D One dari Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow
Konsultasi Integrasi Portal Satu Data Kotamobagu dengan For D One
Konsultasi Lanjutan Portal Satu Data Minahasa Utara dengan For D One
Virtual Launching Aplikasi For D One Kabupaten/Kota dan Publikasi Daerah Dalam Angka 2022
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut