Ngopi Cantik (Ngobrol Pintar Cinta Statistik) - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2025 telah tersedia pada link berikut

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Sulawesi Utara, Jalan 17 Agustus, Manado, Sulawesi Utara email: bps7100@bps.go.id, Jam Pelayanan: 08.00 s/d 15.30 WITA

Ngopi Cantik (Ngobrol Pintar Cinta Statistik)

Ngopi Cantik (Ngobrol Pintar Cinta Statistik)

17 Mei 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Selasa, 17 Mei 2022 BPS Provinsi Sulawesi Utara mengadakan pertemuan kembali dengan wartawan dan media dalam rangka menggalakkan publisitas SP2020 Lanjutan. Acara "Ngopi Cantik" (Ngobrol Pintar Cinta Statistik) dengan tema Sosialisasi Pemutakhiran Rumah Tangga SP2020 Lanjutan mengambil tempat di Bumi Beringin Drinks & Eatery.

Sambil ditemani segelas kopi dan pemandangan indah, 21 orang awak media hadir tidak hanya membahas SP2020 Lanjutan, tetapi juga data-data statistik dengan santai bersama Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra. Diawali penyampaian singkat dari Kepala BPS mengenai Pelaksanaan Pemutakhiran Rumah Tangga, Asim juga mengutarakan beberapa tantangan yang dihadapi oleh petugas sensus pada saat mendata di lapangan. Salah satunya yaitu penolakan karena ketidaktahuan dari masyarakat tentang sensus. Oleh karenanya, Asim kembali mengangkat bagaimana peran awak media dapat membantu meyakinkan masyarakat dalam hal penyebaran informasi terkait pentingnya pelaksanaan SP2020.

Kemudian acara berlanjut dengan diskusi-diskusi menarik oleh para awak media. Dari diskusi tersebut, ada beberapa umpan balik yang dikemukakan untuk memacu publisitas SP2020 Lanjutan. Salah satunya adalah untuk membangun kepercayaan masyarakat, harus dipastikan bahwa informasi mengenai Sensus Penduduk 2020 Lanjutan ini tersebar luas sampai ke unit terkecil, seperti jaringan Gereja-Gereja yang ada di Sulawesi Utara, bahkan sampai ke ketua lingkungan melalui grup Whatsapp.

Asim berharap diskusi bersama awak media ini dapat meningkatkan kesadaran dan kepercayaan masyarakat kepada BPS dalam hal pelaksanaan SP2020 Lanjutan sehingga mau menerima petugas sensus dan menjawab pertanyaan dengan baik serta jujur.


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik