28 Juni 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selasa, 28 Juni 2022 diadakan kegiatan Briefing Duta Data Pojok Statistik. Kegiatan ini dilaksanakan pada Aula Lantai 2 BPS Provinsi Sulawesi Utara dan dihadiri oleh Tim Kerja Pojok Statistik BPS Provinsi Sulawesi Utara, Tim Kerja Pojok Statistik Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), dan Agen Statistik yang akan menjadi Duta Data dalam pelaksanaan berbagai aktivitas di Pojok Statistik Unsrat.
Diawal kegiatan disampaikan mengenai MoU antara BPS Provinsi Sulawesi Utara dan Universitas Sam Ratulangi yang sudah dimulai sejak tahun 2020 tentang Sobat Sensus, kemudian pada November 2021 dilakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama terkait Pojok Statistik. Pihak Akademisi di Unsrat juga menyampaikan harapan dengan kerja sama ini dapat berjalan efektif utamanya pada Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Literasi Statistik.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan paparan materi oleh Sumbodo Aji Cahyono terkait Pojok Statistik yang merupakan hasil kolaborasi antara Ikatan Statistisi Indonesia, BPS, Forstat/Perguruan tinggi dan Mahasiswa untuk mendekatkan pelayanan Statistik kepada kalangan akademisi di perguruan tinggi. Pojok Statistik ini merupakan solusi dari gap antara kebutuhan mahasiswa terkait layanan statistik dengan kondisi layanan statistik BPS saat ini yang akan menghasilkan Layanan Ramah Mahasiswa bersifat Edukatif, Atraktif, dan Interaktif. Dalam pembahasannya juga dikenalkan kondisi Pojok Statistik saat ini di Unsrat kepada Duta Data yang akan dilaunching bulan Juli 2022 dan Rancangan Program Kerja yang akan menjadi aktivitas rutin dalam pemanfaatan Pojok statistik.
Materi selanjutnya yakni Pengenalan Website BPS Provinsi Sulawesi Utara dan Aplikasi SIPEDAS Mantap! yang merupakan salah satu penunjang fasilitas dalam memenuhi kebutuhan berbagai konsumen data di Pojok Statistik nantinya. Fitur-fitur dalam Website maupun aplikasi SIPEDAS Mantap diharapkan dapat dipahami dan dimanfaatkan dengan baik oleh Duta Data.
Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan diskusi bersama antara Narasumber dan 25 Mahasiswa yang akan menjadi Duta Data Pojok Statistik Unsrat. Harapan dari kegiatan ini Duta Data selaku salah satu pelaksana pelayanan dapat mengenal dan memahami berbagai pelayanan yang akan diselenggarakan pada Pojok Statistik dan juga kedepannya akan diadakan beberapa pertemuan untuk membahas lebih teknis mengenai standar pelayanan serta pemahaman terkait metodologi dan indikator yang dihasilkan oleh BPS Provinsi Sulawesi Utara. Pojok Statistik sangat diharapkan dapat menjadi salah satu media untuk lebih meningkatkan literasi statistik yang dikemas dengan santai sesuai taglinenya, yakni Tempat Asyik Belajar Statistik.
Berita Terkait
Peresmian Pojok Statistik di Universitas Sam Ratulangi Manado
Kuliah Umum di Universitas Sam Ratulangi Manado
Kunjungan BPS Ke Universitas Sam Ratulangi Manado
Kegiatan Pojok Statistik "Briefing Duta Data terkait Standar Pelayanan"
Kunjungan Kerja Fakultas MIPA Universitas Sam Ratulangi
Sharing Knowledge Inflasi pada Pojok Statistik Universitas Sam Ratulangi
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut