9 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selasa, 9 Agustus 2022 Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra memenuhi undangan yang dilayangkan oleh TVRI Sulawesi Utara untuk menjadi narasumber dalam acara Forum Publik. Mengangkat topik “Ekonomi Sulawesi Utara di Tengah Krisis Global”, hadir pula Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika De La Salle, Franki Maikal Paath sebagai narasumber.
Dalam kesempatan kali ini, Asim mengutarakan bahwa perekonomian Sulawesi Utara sedang menikmati proses pemulihan pasca pandemi Covid19. Pemulihan ini sudah berproses sejak tahun 2021 dan sampai saat ini, sektor pertanian menjadi tulang belakang perekonomian Sulawesi Utara dengan share sebesar 1,47 persen pada triwulan II tahun 2022.
"Ketika situasi global sedang tidak baik-baik saja, kita sangat diuntungkan dengan suburnya lahan kita sehingga sektor pertanian bisa bangkit dan menopang upaya pemulihan ekonomi," ujar Asim. Salah satu dampak positif dari upaya tersebut adalah inflasi yang terjaga dengan baik.
Selain sektor pertanian, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara menjelaskan beberapa sektor lain yang menopang pertumbuhan ekonomi Sulawesi Utara. Diantaranya ada sektor ekspor impor, konsumsi rumah tangga, belanja pemerintah dan pariwisata.
Asim juga menyampaikan bahwa saat ini, BPS sedang menggiatkan Satu Data Indonesia. Dari segi kependudukan, telah selesai dilaksanakan melalui Sensus Penduduk 2020. Tahun depan melalui Sensus Pertanian 2023, BPS akan memotret data pertanian yang lebih lengkap untuk kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani.
Untuk pemaparan selengkapnya, #SahabatData dapat menyaksikan melalui akun Facebook resmi TVRI Sulawesi Utara atau tautan https://fb.watch/eONp5LaSVN/
Berita Terkait
Talkshow Forum Publik TVRI Sulawesi Utara
Talkshow Forum Publik TVRI Sulawesi Utara
Forum Publik TVRI "Menilik Pertumbuhan Ekonomi Sulawesi Utara 2024"
Forum Publik TVRI Sulut - Pertumbuhan Ekonomi di Sulawesi Utara
Nyiur Menyapa TVRI Sulawesi Utara
JBBP Plus dengan tema "Memaknai Indikator Strategis Pembangunan Sulawesi Utara"
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut