19 September 2022 | Kegiatan Statistik
Pada Oktober-November 2022, BPS akan melaksanakan Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek). Rangkaian kegiatan ini didahului dengan pelatihan Instruktur Daerah yang dilaksanakan di Luwansa Hotel & Convention Center Manado yang dilaksanakan dalam 2 gelombang. Masing-masing gelombang berlangsung selama 2 hari efektif, yakni tanggal 19-20 September 2022 untuk gelombang 1 dan tanggal 22-23 September 2022 untuk gelombang 2. Sebanyak 97 peserta yang mengikuti pelatihan berasal dari seluruh Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara. Dibagi ke dalam 2 kelas dan diajar oleh 2 Instruktur Nasional.
Kegiatan dibuka oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra. Dalam sambutannya, Asim menyampaikan kepada para peserta agar dapat memahami seluruh materi pelatihan dengan sebaik- baiknya karena keberhasilan pelatihan merupakan salah satu tolok ukur suksesnya Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) 2022 di lapangan.
Semoga rangkaian kegiatan Regsosek ini dapat berjalan lancar dan sukses dalam rangka mencatat untuk membangun negeri, khususnya di Provinsi Sulawesi Utara.
Berita Terkait
Pelatihan Instruktur Daerah Pengolahan Pendataan Awal Regsosek
Pelatihan Online Instruktur Daerah PODES 2021
Pelatihan Instruktur Daerah Sakernas Februari 2024
Pelatihan Online Instruktur Daerah Sakernas Agustus 2021
Pelatihan Instruktur Daerah Survei Khusus Neraca Pengeluaran Tahunan
Rapat Koordinasi Daerah Registrasi Sosial Ekonomi BPS Provinsi Sulawesi Utara
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut