Rekonsiliasi Akurasi dan Kualitas Data (REALITA) SBH Triwulan IV 2022 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2024 telah tersedia pada link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Sulawesi Utara, Jalan 17 Agustus, Manado, Sulawesi Utara email: bps7100@bps.go.id, Jam Pelayanan: 08.00 s/d 15.30 WITA

Rekonsiliasi Akurasi dan Kualitas Data (REALITA) SBH Triwulan IV 2022

Rekonsiliasi Akurasi dan Kualitas Data (REALITA) SBH Triwulan IV 2022

20 Desember 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Selasa, 20 Desember 2022 Tim Kerja Survei Biaya Hidup (SBH) BPS se-Provinsi Sulawesi Utara kembali melaksanakan kegiatan Rekonsiliasi Akurasi dan Kualitas Data (REALITA) SBH Triwulan IV 2022. Kegiatan ini berlangsung selama satu hari efektif di The Sentra Manado Hotel.

Kegiatan dibuka secara resmi dan ditandai dengan pemukulan Kolintang oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, Allan Mingkid yang didampingi oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra, Kepala Bagian Umum BPS Provinsi Sulawesi Utara, Dadan Sudarmadi, dan Kepala BPS Kabupaten Minahasa Utara, Carlos Erickson.

Tujuan Kegiatan REALITA adalah untuk menjaga kualitas data yang dihasilkan. Kegiatan ini dilaksanakan disetiap triwulan oleh kabupaten/kota SBH secara bergantian, dimulai dari BPS Kabupaten Minahasa Selatan, BPS Kota Kotamobagu, BPS Kota Manado, dan BPS Kabupaten Minahasa Utara.

Selepas pembukaan, dilanjutkan dengan paparan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Minahasa Utara terkait Peranan TPID Kabupaten Minahasa Utara Dalam Pengendalian Inflasi 2022, dan berlanjut paparan dari Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Utara terkait Perkembangan dan Resiko Inflasi Sulawesi Utara.

Memasuki kegiatan inti, sesi Paparan Paket Komoditas dari BPS Kab/Kota SBH secara bergiliran, dan ditutup dengan evaluasi secara umum serta sharing knowledge dari Rosniar Eliana, Ketua Tim SBH BPS Provinsi Sulawesi Utara.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan paket komoditas adalah memastikan bahwa masing-masing kelompok pengeluaran memiliki perwakilan komoditas dalam paket komoditas - ucapnya. Rosniar juga menyinggung terkait bagian dari Indikator Inflasi bahwasanya untuk melihat upaya pemerintah daerah dan TPID dalam pengendalian inflasi, diperlukan indikator kinerja yang terukur, fokus cepat dan akurat untuk pengambilan kebijakan, program dan target.

Peserta dengan semangat dan antusias bertanya disetiap sesi paparan selesai. Tepat pukul 17.00 wita kegiatanpun ditutup secara resmi oleh Asim Saputra.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik