August 2, 2021 | BPS Activities
Monday, August 2nd 2021. Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Utara merilis beberapa data strategis tentang perkembangan inflasi dan data strategis lainnya secara online melalui Zoom dan Chanel Youtube BPS Provinsi Sulawesi Utara . Dari data inflasi yang dirilis Kota Manado pada bulan Juli 2021 mengalami inflasi sebesar 0,28 persen, inflasi tahun kalender sebesar 1,8 persen dan inflasi “year on year” sebesar 3 persen. Inflasi Kota Manado pada bulan Juli 2021 disebabkan adanya peningkatan indeks terjadi pada kelompok pada kelompok rekreasi, olahraga dan budaya sebesar 1,04 persen, kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 0,83 persen, kelompok transportasi sebesar 0,11 persen, kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan ruting rumah tangga sebesar 0,05 persen, kelompok informasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,03 persen, kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 0,01 persen dan kelompok perumahan, air, listrik dan bahan bakar rumah tangga sebesar 0,01 persen. Penyumbang inflasi terbesar di Kota Manado pada bulan Juli 2021 yaitu ikan malalugis/sohiri sebesar 0,1488 persen, sedangkan penyumbang deflasi terbesar adalah pisang sebesar 0,0687 persen.
Data strategis berikutnya adalah Nilai Tukar Petani (NTP). Nilai Tukar Petani (NTP) di Sulawesi Utara pada bulan Juli 2021 sebesar 108,65 atau naik 0,52 persen, dibandingkan dengan bulan Juni yang masih 108,09. Kenaikan NTP disebabkan oleh kenaikan indeks yang diterima petani (It) lebih cepat dibanding kenaikan Indeks yang dibayar petani (Ib). It mengalami kenaikan 0,83; sementara Ib naik hanya 0,31 persen. Sumbangsih terbesar kenaikan It adalah kenaikan harga ikan Nila Tawar pada subsektor Budidaya Perikanan dan Tanaman Perkebunan Rakyat khususnya komoditi Cengkeh.
Jumlah Wisatawan Mancanegara (Wisman) yang datang ke Sulawesi Utara melalui pintu masuk bandara Sam Ratulangi bulan Juni 2021 sebanyak 2.435 orang meningkat 139,90 persen dibanding bulan Mei 2021 (M-to-M). Dibandingkan bulan Juni 2020, meningkat 811,99 persen (Y-on-Y). Wisatawan Mancanegara didominasi oleh warga Tiongkok sebanyak 2.429 orang (99,75 persen), Amerika 2 orang (0,08 persen) dan Lainnya 4 Orang (0,16 persen). Berbicara mengenai pariwisata, maka tidak luput terhadap Tingkat Penghunian kamar Hotel (TPK). Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Sulawesi Utara bulan Juni 2021 mencapai 49,13 persen meningkat 10,19 poin (26,17 persen) dibanding TPK bulan Mei 2021 yang sebesar 38,94 persen. Rata-rata lama menginap tamu (RLMT) hotel berbintang bulan Juni 2021 mencapai 2,08 hari meningkat 0,21 poin dibanding bulan Mei 2021. Sedangkan Rata-rata lama menginap tamu asing (RLMT Asing) hotel berbintang bulan Juni 2021 mencapai 2,83 hari meningkat 0,18 poin dibanding bulan Mei 2021.
Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Utara juga merilis data Transportasi yang terdiri atas Transportasi Laut dan udara. Jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang berangkat/embarkasi bulan Juni 2021 sebanyak 67.521 orang naik 23,25 persen dibandingkan Mei 2021 (54.784 orang). Penumpang datang/debarkasi juga naik sebesar 20,70 persen, dari 55.711 orang pada Mei 2021 menjadi 67.243 orang pada Juni 2021. Jumlah penumpang angkutan udara dalam negeri yang datang pada Juni 2021 sebanyak 55.366 orang naik 51,69 persen dibanding Mei 2021 (36.500 orang), demikian juga penumpang yang berangkat mengalami kenaikan 40,04 persen dari 36.053 orang pada Mei 2021 menjadi 50.489 orang pada Juni 2021.
Data Strategis terakhir yang dirilis adalah Perkembangan Ekspor Impor Sulawesi Utara bulan Juni 2021. Nilai ekspor nonmigas Sulawesi Utara pada Juni 2021 tercatat sebesar US$ 95,41 juta sementara impornya senilai US$ 7,59 juta. Komoditas ekspor nonmigas terbesar pada Juni 2021 masih didominasi Lemak dan Minyak Hewan/Nabati (HS 15), senilai US$ 56,77 juta (59,50% dari total ekspor), sedangkan untuk komoditas impor terbesar adalah Mesin-mesin / Pesawat Mekanik (HS 84), senilai US$ 4,33 juta (57,04% dari total impor). Negara tujuan ekspor nonmigas terbesar Sulawesi Utara pada Juni 2021 adalah Belanda sebesar US$ 15,06 juta (15,78% dari total ekspor). Sedangkan Amerika Serikat menjadi negara pemasok terbesar pada bulan Juni 2021 sebesar US$ 1,72 juta (22,62% dari total impor).
Related News
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut