30 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya
Selasa, 30 Agustus 2022 Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara menghadiri Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah di Kantor Gubernur Sulawesi Utara.
Diselenggarakan secara hybrid, rapat ini dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian dan dihadiri oleh beberapa kementerian lembaga terkait beserta jajaran pimpinan pemerintah daerah se-Indonesia.
Pandemi Covid19 dan pecahnya perang Rusia-Ukraina menyebabkan perekonomian dunia cukup terguncang. Walaupun saat ini perekonomian Indonesia dapat dikatakan relatif cukup baik jika dibandingkan dengan negara lain, antisipasi dalam perkembangan inflasi tetap perlu dilakukan agar harga-harga tetap terjaga.
Kepala BPS, Margo Yuwono menyampaikan bahwa inflasi nasional pada Juli 2022 cukup tinggi, yaitu sebesar 4,94 persen (y-on-y). Beberapa komoditas yang memiliki andil terbesar pada inflasi Januari s.d. Juli 2022 adalah Cabe Merah, Bawang Merah, Tarif Angkutan Udara, dan Bahan Bakar Rumah Tangga.
Deputi Gubernur Bank Indonesia, Dody Budi Waluyo juga menyampaikan salah satu penyumbang terbesar pada angka inflasi adalah inflasi pangan yang mencapai 11,47 persen (y-on-y) di Juli 2022.
“Kita perlu waspada terhadap kenaikan harga komoditas bergejolak, komoditas yang diatur oleh pemerintah, serta komoditas energi dan pangan yang diimpor,” ujar Margo.
Berita Terkait
Rapat Koordinasi dan Evaluasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD)
Rapat Koordinasi Review Kerangka Ekonomi Daerah dan Keuangan Daerah
Rapat Koordinasi Wartawan
Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Aksi Daerah Tujuan Pembangunan Berkelanjutan
Rapat Koordinasi Daerah TKPKD: Potret Kemiskinan Provinsi Sulawesi Utara
Rapat Koordinasi Daerah Registrasi Sosial Ekonomi BPS Provinsi Sulawesi Utara
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut