May 11, 2023 | Other Activities
Rabu, 10 Mei 2023, BPS Provinsi Sulawesi Utara menerima kedatangan Tim Pengendalian Inflasi Daerah dari Bank Indonesia, tim tersebut diterima oleh perwakilan ketua-ketua tim dari Subject Matter terkait. Dalam pertemuan tersebut membahas tentang kondisi jumlah penawaran dan permintaan komoditas, terutama komoditas pangan di masing-masing wilayah. Sehubungan dengan itu tim dari Bank Indonesia bermaksud menyusun neraca pangan Sulawesi Utara harapannya BPS Provinsi Sulawesi Utara dapat memberikan support mengenai data konsumsi bahan pokok di Sulawesi Utara.
Menurut penjelasan dari perwakilan tim Bank Indonesia mereka membutuhkan informasi tentang konsumsi bahan pokok yang berasal dari entitas rumah tangga, hotel, restoran dan kafe. Eko Siswahto, statistisi ahli muda menyampaikan bahwa publikasi seperti yang akan disusun oleh Bank Indonesia sudah pernah disusun oleh Dinas Pangan Daerah Provinsi Sulawesi Utara untuk itu Bank Indonesia diarahkan untuk bisa koordinasi mengenai data yang sudah tersedia pada publikasi sebelumnya.
Related News
Focus Group Discussion dalam rangka Penyusunan Publikasi Sulawesi Utara Dalam Angka 2024
Kunjungan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dalam rangka konsultasi Satu Data Indonesia
FGD Pemutakhiran Portal Satu Data dalam Rangka Mendukung Penyusunan DDA 2022
FGD Pemutakhiran Portal Satu Data dalam Rangka Mendukung Penyusunan DDA 2023
Bimbingan Teknis dalam rangka Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Sulawesi U
Penyusunan Data Statistik Perkebunan Provinsi Sulawesi Utara
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut