9 Maret 2021 | Kegiatan Statistik
Selasa, 9 Maret 2021. BPS
Provinsi Sulawesi Utara melaksanakan pelatihan petugas pengolahan Susenas Maret
2021 pada tanggal 9 Maret 2021. Pelatihan ini dilaksanakan selama 1 hari secara
online dari pukul 08.00 sd 18.30 WITA. Pelatihan petugas pengolahan Susenas
Maret 2021 ini diikuti oleh 35 orang yang terdiri dari 30 peserta dari BPS
Kabupaten/Kota, 4 peserta dari BPS Provinsi dan 1 panitia dari BPS Provinsi
Sulawesi Utara. Instruktur nasional yang bertugas membawakan materi pelatihan
ini adalah Tiara Dameani, SST (Pranata Komputer Ahli Muda selaku Subkoordinator
Integrasi Pengolahan Data BPS Provinsi Sulawesi Utara).
Tujuan dari
pelatihan ini untuk mempelajari aplikasi pengolahan yang akan digunakan untuk
melakukan pengolahan data terhadap dokumen hasil listing maupun hasil
pencacahan rumah tangga sampel Susenas Maret 2021. Dari ujicoba yang
dilaksanakan pada pelatihan ini diharapkan adanya saran atau masukan dari
peserta terhadap aplikasi yang digunakan, sehingga aplikasi yang akan digunakan
saat pelaksanaan pengolahan sudah sesuai dengan rule validasi yang diterapkan
saat pelaksanaan pengumpulan data di lapangan.
Berita Terkait
Pelatihan Petugas Pengolahan Sakernas 2021 Provinsi Sulawesi Utara
Pelatihan Online Petugas SIPAREKRAF 2021 BPS Provinsi Sulawesi Utara
Pelatihan Online Petugas E-Commerce 2021 BPS Provinsi Sulawesi Utara
Pelatihan Online Instruktur Daerah Sakernas Februari 2021 Provinsi Sulawesi Utara
Pelatihan Online Petugas Survei Pengukuran Tingkat Kebahagiaan Tahun 2021
Pelatihan Online Petugas SKTNP Barang dan Jasa Tahun 2021
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara
Jl. 17 Agustus
Manado
95119
Telp (0431) 847044
Mailbox : bps7100@bps.go.id
Sosial Media : @bpsprovsulut