Konsultasi Statistik Balai Besar POM di Manado - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Sampaikan keluhan anda mengenai Kinerja Pelayanan Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara melalui link berikut

Mikro Data Susenas Maret 2024 telah tersedia pada website silastik.bps.go.id

Publikasi Provinsi Sulawesi Utara Dalam Angka 2025 telah tersedia pada link berikut

Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Sulawesi Utara, Jalan 17 Agustus, Manado, Sulawesi Utara email: bps7100@bps.go.id, Jam Pelayanan: 08.00 s/d 15.30 WITA

Konsultasi Statistik Balai Besar POM di Manado

Konsultasi Statistik Balai Besar POM di Manado

7 April 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Rabu, 7 April 2021. Konsultasi statistik datang langsung merupakan salah satu layanan di Pelayanan Statistik Terpadu (PST) Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara. Berkaitan dengan layanan tersebut, pada hari Rabu tanggal 7 April 2021, BPS Provinsi Sulawesi Utara menerima kunjungan Tim Balai Pengawasan Obat dan Makanan  (BPOM) di Manado. Tim BPOM diterima langsung oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra, SST MEcDev dengan didampingi oleh Koordinator Fungsi Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS), Sumbodo Aji Cahyono, SSi, MA di ruang PST BPS Provinsi Sulawesi Utara.
               Maksud dan tujuan dari kunjungan Tim BPOM adalah untuk berkonsultasi terkait survei yang akan dilaksanakan oleh BPOM. Berdasarkan UU Nomor 16 Tahun 1997 tentang statistik, instansi pemerintah yang akan melakukan kegiatan statistik diwajibkan melaporkan kegiatan statistik yang akan dilaksanakan kepada BPS. Hal ini tujuannya untuk menghindari terjadinya duplikasi kegiatan statistik. 
               Selain itu dalam kunjungannya ini, BPOM meminta BPS Provinsi Sulawesi Utara untuk dapat mengedukasi tentang statistik melalui suatu pertemuan yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat, Kepala BPS Provinsi Sulawesi Utara, Asim Saputra, SST, MEcDev menyambut baik permintaan tersebut dan berjanji akan menindaklanjutinya. Sebagaimana diamanatkan oleh Perundang-undangan bahwa BPS sebagai pembina statistik sektoral mempunyai kewajiban untuk meningkatkan pemahaman dan pengembangan kegiatan statistik di lingkungan dinas/instansi/lembaga.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara

Jl. 17 Agustus

Manado

95119

Telp (0431) 847044

Mailbox : bps7100@bps.go.id

Sosial Media : @bpsprovsulut

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik